Informasi
KATEGORI & KLASIFIKASI LOMBA
DERBY RACE (DR) FUN RACE (FR)
Definisi Derby race adalah kategori kompetisi yang berfokus pada desain dan teknik yang digunakan pada kereta peti sabun dan juga keterampilan pengemudi dalam mengendalikan KPS, sehingga peserta berlomba untuk mencapai waktu terbaik di lintasan menurun. Fun race adalah kategori kompetisi yang tidak mengutamakan kecepatan, kategori ini lebih mengutamakan kreativitas yang menghibur dengan tema-tema tertentu atau aksi teatrikal tertentu yang sesuai dengan tema. Di sini, peserta didorong untuk membuat KPS dan kostum dengan desain unik, lucu, atau tematik mencerminkan karakter atau konsep kreatif tertentu.
Kelas Perlombaan Kereta Peti Sabun (KPS)
  • Anak usia 7 - 12 tahun
  • Remaja usia 13 - 18 tahun
  • Dewasa usia 19 - 40 tahun
  • Senior usia 40 tahun ke atas
Usia minimal 15 tahun
Peserta di KPS Satu (1) orang driver Max. dua (2) orang (driver dan co-driver)
Pendamping Pembalap Dua (2) orang pit crew Tiga (3) orang pit crew
Kategori Peserta
  • Kepesertaan dikategorikan menjadi perorangan dan kelompok.
  • Peserta perorangan terdaftar atas nama perorangan, sedangkan peserta kelompok terdaftar atas nama kelompok.
  • Masing-masing kategori peserta boleh memiliki tim lebih dari 3 orang.
Jasmani dan Rohani
  • Peserta harus dalam keadaan sehat secara fisik, jasmani, rohani dan psikologis.
  • Peserta juga tidak boleh dalam keadaan mengkonsumsi obat, minuman keras dan narkoba.
Safety Gear
  • Driver menggunakan helm full face atau half face serta menggunakan pelindung gigi dan gusi (gum shield);
  • Co-Driver/navigator menggunakan helm half face;
  • Driver menggunakan kacamata bening;
  • Seluruh anggota tim menggunakan sepatu;
  • Peserta diharapkan menggunakan sarung tangan.
  • Pakaian/kostum bebas, sopan dan ekspresif (FR).
Ketentuan Umum
  • Diperkenankan memasang kamera Go-Pro.
  • Pendaftaran ulang 1 (satu) minggu sebelum perlombaan.
  • KPS diperkenankan dipakai untuk kelas berbeda.
  • KPS dan peserta katagori DR diperkenankan untuk ikut katagori FR.
  • Peserta wajib menghadiri dan menandatangani daftar hadir (absensi) dan Surat Pernyataan saat technical meeting.
  • Panitia memiliki hak preogratif untuk memberhentikan jika peserta dianggap menyalahi regulasi.
  • Wajib mengikuti seluruh peraturan & ketentuan teknis peti sabun dan peserta lomba sesuai pedoman yang telah ditetapkan
Regulasi Teknis Terlampir Terlampir
Penilaian dan Pemenang
  • Tercepat melintasi garis akhir (finish).
  • Penilaian tambahan akan diberikan untuk desain kendaraan dan kreativitas kostum tim.
Penilaian pemenang bukan saja ditentukan pada kecepatan melintasi garis finish, tetapi juga berdasarkan melewati rintangan serta penjurian kreatifitas (desain kereta, kostum, dan gimmick):
  • paling menarik perhatian,
  • paling menghibur,
  • paling antik/unik/orisinil.
Keputusan Juri Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
PERATURAN & KETENTUAN PERLOMBAAN REGULASI TEKNIS KERETA PETI SABUN REGULASI TEKNIS KERETA PETI SABUN PADDOCK & SCRUTINEERING PERLOMBAAN PENDAFTARAN PENGHARGAAN & HADIAH
TABEL REGULASI TEKNIS DERBY RACE LKPS XI – 2024 (LIHAT GAMBAR)
Jenis Deskripsi Minimal Maksimal Keterangan
Dimensi Panjang kereta - 225 cm Ujung depan ke ujung belakang
Lebar kereta 120 cm Ujung kanan ke ujung kiri
Ground clearance 10 cm Permukaan landasan ke badan KPS
Bentuk KPS Bebas Menyesuaikan
Roda Jumlah roda (wajib) 4 buah
Tipe dan jenis ban Bebas
Velg ban 18" 20"
Sumbu as roda Depan 50 cm 110 cm
Belakang 90 cm 120 cm
Jarak poros roda depan ke belakang 120 cm 145 cm
Rem Sistem rem Belakang Disc brake atau cakram
Tuas pengereman Menyesuaikan
Bobot Kendaraan dan pengemudi 80 kg 130 kg Semua kelas/kategori
Kemudi Alat kemudi dan diameter Menyesuaikan
Hook towing Dipersiapkan/dipasang di bagian depan Menyesuaikan
Bracket transponder Dipersiapkan/dipasang di bagian depan Tepat 25 cm dari ujung depan KPS
Material kereta peti sabun Bebas, utamakan faktor keselamatan Menyesuaikan
Safety belt Tidak diperkenankan
ILUSTRASI DIMENSI KERETA PETI SABUN KATEGORI DERBY RACE

Bagikan keseruan Kereta Peti Sabun-mu dan dapatkan hadiah menarik untuk cerita terbaik!

→ Bagikan cerita ←
Disponsori oleh
Media Partner